Mencoba Menghadirkan Taman Kolam Minimalis Dalam Rumah

Menghadirkan taman kolam minimalis dalam rumah rasanya bukan hanya impian belaka, baik itu rumah dengan lahan yang besar maupun yang kecil sekalipun, Anda bisa membuatnya dengan memanfaatkan sisa ruang dan lahan yang ada. Biasanya, rata – rata orang yang memiliki sisa lahan di bagian depan, samping, maupun belakang rumah selalu bingung untuk dimanfaatkan apalagi sisanya.



Adanya taman kolam minimalis dalam rumah selain memiliki fungsi sebagai artistik di dalam rumah, taman kolam pun mampu menghadirkan rasa tenang dan nyaman bagi jiwa setelah melihat kolam dan mendengarkan gemericik air yang mengalir. Untuk memperindah rumah Anda, di dalam kolamnya Anda bisa memelihara beberapa ikan hias, salah satu jenisnya yaitu ikan koi.

Ya, ikan koi termasuk salah satu ikan hiasan yang selalu menjadi pilihan orang – orang yang ingin memiliki taman kolam minimalis dalam rumah. Selain cocok dan perawatannya yang cukup mudah, menurut Feng Shui, ikan koi tersebut mampu membawa hoki bagi pemilik rumahnya.



Terdapat berbagai desain yang bisa Anda gunakan untuk mempercantik rumah Anda, berikut terdapat tips untuk membuat sebuah kolam minimalis di dalam rumah.

Menghadirkan pancuran kecil

Pancuran kecil bisa Anda manfaatkan untuk menghasilkan suara gemericik yang bisa menentramkan jiwa. Lalu manfaat lain dari pancuran kecil yaitu menambah estetika dari rumah  minimalis Anda itu sendiri. Jangan lupa juga untuk selalu melakukan perawatan, seperti membersihkan pancurannya secara berkala. Jenis – jenis pancuran yang bisa Anda gunakan, misalnya pancuran bambu atau pancuran yang berbentuk patung kecil.



Menanam sebuah pohon sedang

Memang terlihat aneh jika Anda menanam sebuah pohon sedang hanya untuk sebuah hiasan belaka. Namun Anda jangan meremehkan keberadaanya. Pohon dengan ukuran sedang tersebut bisa menjadi tempat berteduh bagi ikan – ikan yang Anda pelihara. Selain itu juga, pohon berukuran sedang tersebut mampu memberikan kesan rumah Anda yang terlihat sejuk.



Membuat tepian kolam

Tepian kolam bisa Anda hadirkan pada konsep yang akan Anda buat. Tepian kolam ini juga bermanfaat untuk Anda, yaitu menciptakan komunikasi antara Anda dan taman kolam itu sendiri. Selain itu, bagi anak pun bisa menjadi tempat hiburan sendiri, tetapi tentunya harus diawasi juga oleh orang tua.