Desain Kitchen Set Mungil

Kitchen set bisa dibilang sebagai bagian penting dapur, merupakan tempat yang lengkap untuk memasak dan menata bahan-bahan dan perlengkapan dapur lainnya. Harga kitchen set bervariasi, namun jika anda ingin memiliki kitche set yang murah dan cukup untuk ruangan dapur anda, anda bisa gunakan desain kitchen set mungil sebagai pilihan anda. Dibawah ini akan dijelaskan mengenai kitchen set, material kitchen set, gambar kitche set dan perawatan kitchen set untuk rumah minimalis anda.

Salah satu hal yang paling penting dalam kitchen set adalah meja tempat persiapan memasak atau meja kitchen set. Meja ini berfungsi sebagai alas kerja saat melakukan persiapan memasak di dapur. Untuk mendapatkan meja yang baik dan berkualitas, Anda harus mengenal terlebih dahulu material-material apa saja yang biasa digunakan untuk kitchen set.

Berikut ini contoh-contoh gambar desain kitchen set mungil yang bisa anda gunakan untuk mempermanis dapur anda.


Berikut ini bahan-bahan yang sering digunakan untuk bahan baku untuk membuat kitchen set diantaranya :

1. Solid surface.
Granit sintetis atau Solid surface atau terbuat dari acrilyc polyesteresin, dan pigmen warna yang diproses sehingga menjadi keras. Kualitas solid surface sebagai material table top bisa dibilang yang paling bagus dibandingkan dengan granit dan marmer.

2. Granit.
Granit merupakan material yang berasal dari batu alam. Kekuatan granit sangat tinggi dibandingkan dengan solid surface dan marmer. Bahannya keras, tahan panas dan mudah dibersihkan. Namun demikian, granit masih memiliki pori-pori yang dapat menjadi tempat tumbuh kembang kuman dan bakteri. Hal ini disebabkan karena kotoran dari sisa makanan yang meresap dan mengendap di dalam pori-pori granit tersebut.

Marmer Sama seperti granit yaitu berasal dari batu alam. Namun kualitasnya jauh di bawah solid surface dan granit . Selain memiliki pori pori yang bisa menyerap serpihan makanan masuk kedalamnya , jika terkena air dan lembab juga akan mudah berjamur sehingga dapat mengurangi kehigienisan area ruangan kitchen set. Meskipun demikian, jika anda rajin dalam membersihkan dan merawatnya , material ini dapat dipertimbangkan karena harganya yang paling murah dibandingkan solid surface dan granit.

Ke tiga bahan tersebut memiliki karakteristik dan ketahanan yang berbeda, anda bisa memilihnya sesuai keinginan dan biaya yang anda miliki.

Setelah memiliki kitchen set jangan lupa untuk merawatnya agar awet dan tetap bersih. Bersihkan selalu kitchen set setelah memasak, jangan sampai kotoran setelah memasak menjadi noda membandel yang sulit dihilangkan. Rawat kitchen set sehingga tetap bersih dan tidak menimbulkan bau.

Sekian informasi mengenai Desain Kitchen Set Mungil semoga bisa membantu bagi anda yang ingin membeli dan memilih kitchen set yang akan anda gunakan untuk dapur idaman anda.